Bupati Karimun Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat Seligi 2023
Senin, 17/04/2023 - 20:43:59 WIB
Redaktur: admin tel
Dok

TERKAIT:
   
 

Karimun, Beritatime.com - Polres Karimun Polda Kepri telah melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2023 yang dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran Polri. Senin (17/04/2023)

Kegiatan apel gelar operasi ketupat ini dilaksanakan di Polres Karimun yang di pimpin oleh Bupati Karimun Dr. H. Aunur Rafiq, S.Sos, M.Si didampingi Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam, S.H, S.I.K, dan dihadiri oleh Ketua DPRD Karimun, Dandim 0317 Tbk, Danlanal Tbk serta instansi terkait lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Karimun Dr. H. Aunur Rafiq, S.Sos, M.Si membacakan amanat Kapolri, “Operasi Ketupat 2023 terdiri dari total 148.261 personel gabungan yang ditempatkan pada 1.857 pos pengamanan, 713 pos pelayanan dan 217 pos terpadu, guna mengamankan 52.636 objek pengamanan di seluruh Indonesia. Berbagai hal tersebut tentunya dipersiapkan dalam rangka mengamankan kegiatan Opersi Ketupat agar masyarakat merasa nyaman dan aman”, ungkap Bupati Karimun.

Berbagai langkah dalam Operasi Ketupat 2023 diharapkan mampu berjalan dengan baik, sehingga kita dapat memastikan kelancaran hari raya Idul Fitri 1444 H, serta mewujudkan “Mudik yang Aman dan Berkesan” begitu pula pada saat arus balik.

Demi kelancaran arus mudik dan balik maka dilakukan pembatasan operasional angkutan barang, terdapat klasifikasi angkutan yang masih diizinkan beroperasi, seperti kendaraan pengangkut BBM, hantaran uang, hewan ternak, pupuk dan bapokting. Pastikan kendaraan-kendaraan tersebut dilengkapi surat muatan yang ditempelkan pada kaca kendaraan sebelah kiri, sehingga mempermudah proses pemeriksaan. Apabila masih ditemukan kendaraan angkutan barang yang masih beroperasi di luar ketentuan, maka segera lakukan penindakan.

Pada pelaksanaan Ops Ketupat tahun ini kita perlu lebih berhati-hati, Saya juga berpesan agar rekan-rekan senantiasa menjaga kesehatan dan terus meningkatkan keimanan, serta ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, serta niatkan setiap pelaksanaan tugas sebagai ibadah. Tanamkanlah dalam diri, bahwa apa yang kita lakukan merupakan wujud pengabdian kepada masyarakat, bangsa dan negara, serta merupakan bagian dari ibadah itu sendiri.

“Ditempat terpisah Kapolres Karimun menyampaikan pelaksanaan di Kabupaten Karimun, Polres Karimun telah mendirikan pos yang terdiri dari 7 (tujuh) pos pelayanan, 2 (dua) pos pengamanan dan 1 (satu) pos terpadu di pelabuhan domistik. Polres Karimun sendiri mengerahkan 261 personil yang tergabung dalam pesonel Polres serta instansi terkait lainnya dalam melaksanakan pengamanan ketupat sejak tanggal 18 April sampai dengan 1 Mei 2023”, ungkap Kapolres Karimun AKBP Ryky W. Muharam, S.H, S.I.K,  

“Mari kita laksanakan operasi ini dengan penuh tanggung jawab dengan dukungan penuh masyarakat, tingkatkan semangat dan rasa kebersamaan guna mendukung keberhasilan pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 dan saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh personil TNI-Polri, pemerintah daerah dan pemangku kepentingan lainya yang terlibat dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2023, Semoga pengabdian tugas yang kita laksanakan dengan penuh keikhlasan ini, akan menjadi ladang amal ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha Esa”, tutup Bupati Karimun mengakhiri amanat yang di bacakan.

 
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan WA ke 0858-3144-9896
via EMAIL: redaksiberita2020@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)
 



 
Berita Lainnya :
  • Koperasi Sungai Ara Perkasa Dapat Pinjaman Lunak (Pilu) Dari Rekanan PT. SAU 200Jt
  • Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Bengkalis Ajak Petani Kelola Lahan dan Pekarangan Secara Optimal
  • Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28 Di Surabaya Wabup: Spirit Komitmen Berkelanjutan Bangun Daerah
  • Pemkab Kampar Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah 2024.
  • BERITA DUKA. Seorang Pendeta Meninggal Dunia.
  • Wabup Indra Gunawan Hadiri prosesi adat jalang monjalang mamak
  • Oknum Pendeta Jadi Korban Kecelakaan Setelah di Tambrak Damtruk
  • Paripurna DPRD, Plh. Sekda Kampar Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2023.
  • PT. BSP Pj Bupati Kampar Minta Pentingnya Sinergitas dan Terus Kembangkan Sayap.
  • Selama Kampar Expo, Stand Diskominfo Hadirkan Doorprize Voucer Gratis.
  •  
    Komentar Anda :

     
      Pilihan Redaksi  
    Koperasi Sungai Ara Perkasa Dapat Pinjaman Lunak (Pilu) Dari Rekanan PT. SAU 200Jt

    Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Bengkalis Ajak Petani Kelola Lahan dan Pekarangan Secara Optimal

    Hadiri Peringatan Hari Otonomi Daerah Ke-28 Di Surabaya Wabup: Spirit Komitmen Berkelanjutan Bangun Daerah

     
      Terpopuler  
    1 Arist Merdeka Sirait: HL Pendeta Cabul di Surabaya terancam 20 tahun penjara dan Kebiri!
    2 Pembunuhan Mandor PT MUP Di Tangkap Polisi
    3 Bupati Kuansing Minta Perketat Penjagaan Karena Kuansing Zona Hijau Bebas Covid-19
    4 KPK Hadirkan Ketua DPRD Riau di Persidangan Amril Mukminin
    5 Drs.Sozifao Hia M.Si Sesalkan BLT Pemda dan Pemprov Belum Disalurkan Kepada Masyarakat
    6 Listrik Mati Tujuh Jam,Warga Siak Minta DPRD Berikan Teguran
    7 Ormas, Parpol Tak Gunakan Azas Pancasila, Dibubarkan Layaknya PKI
    8 Polda Banten Kawal Penerapan New Normal di Kabupaten Tangerang
    9 Sekda Daerah Kabupaten Nias Utara Di Tangkap Polisi Kasus Narkoba
    10 Polsek Siak Hulu Ungkap Ciri-ciri Mayat Yang Ditemukan di Dusun I Pandau Makmur Desa Pandau Jaya
     
     
       



    Home - Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2020 beritatime.com, all rights reserved