Ajak Bersama Membangun Negeri, Bupati Kasmarni Hadiri Pelantikan DPS HMKI
Sabtu, 03/06/2023 - 16:41:06 WIB
Redaktur: admin tel
Dok

TERKAIT:
   
 

MANDAU, Beritatime.com - Bupati Bengkalis Kasmarni, menghadiri pengukuhan Pengurus Himpunan Masyarakat Karo Indonesia (HMKI) Dewan Pimpinan Sektor (DPS) Mandau, Pinggir, Bathin Solapan dan Talang Muandau, periode 2023-2025, Sabtu, 3 Juni 2023.

"Kami berharap semoga Pengurus Sektor HMKI dapat semakin memperkokoh rasa persaudaraan, serta mampu merangkul dan beradaptasi dengan masyarakat dan kelompok-kelompok masyarakat dari berbagai kalangan yang ada di sektornya masing-masing. Sehingga memiliki kemampuan untuk menyatukan diri, berjalan seiring langkah, tegak sama tinggi duduk sama rendah, guna mempercepat keberhasilan pembangunan di daerah ini," harap Bupati Bengkalis Kasmarni ketika memberikan sambutan.

Dengan kehadiran DPS HMKI, Kasmarni juga berpesan kiranya dapat menyatukan seluruh masyarakat Karo yang benar-benar solid di setiap sektor dalam wilayah Kabupaten Bengkalis, sehingga dapat bergandengan tangan untuk melangkah bersama dan maju bersama.


"Kami sangat mengetahui bahwa masyarakat karo adalah masyarakat yang memiliki tipikal pejuang dan gigih dalam mempertahankan kehormatannya. Namun demikian, saya ingatkan juga, jangan lupa akan asas hidup 'di mana bumi dipijak, di sana langit dijunjung, di mana air di sauk, di sana ranting di patah' asas ini sebagai perwujudan tahu diri untuk melebur dalam satu kesatuan yang utuh dan kental," ujar Bupati Kasmarni.

Kemudian, saling menjaga agar tidak melanggar 'pantang larang', saling menjaga agar tidak ada perilaku hujat menghujat, caci-mencaci, fitnah-memfitnah yang dapat menimbulkan aib malu serta perpecahan dalam kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara di daerah ini.

Dikesempatan itu, Bupati Kasmarni juga mendapat kain selempang kehormatan dari keluarga Karo. Juga Mantan Bupati Bengkalis Amril Mukminin mendapatkan kain kehormatan dari keluarga Karo yang di wakili oleh Camat Mandau, Riki Rihardi.

Turut hadir, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, H Toharudin, Anggota DPRD Bengkalis, Rosmawati Sinambela dan Rianto, sejumlah Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Mandau, Riki Rihardi, Camat Bathin Solapan, Muhammad Rusydi, Camat Pinggir, Sama Rico Dakanahay, Camat Talang Muandau, Riski Afriandi, Pimpinan Pengurus Pusat HMKI, diwakili Sekretaris Arnis Ginting dan tamu undangan lainnya.

Sumber (Inf/Diskominfotik)
 

 
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan WA ke 0858-3144-9896
via EMAIL: redaksiberita2020@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)
 



 
Berita Lainnya :
  • Wabup Indra Gunawan Hadiri prosesi adat jalang monjalang mamak
  • Oknum Pendeta Jadi Korban Kecelakaan Setelah di Tambrak Damtruk
  • Paripurna DPRD, Plh. Sekda Kampar Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2023.
  • PT. BSP Pj Bupati Kampar Minta Pentingnya Sinergitas dan Terus Kembangkan Sayap.
  • Selama Kampar Expo, Stand Diskominfo Hadirkan Doorprize Voucer Gratis.
  • Usai Jabatan Berakhir, Pj Wali Kota Pekanbaru Harap Program Prioritas Tak Hilang
  • Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Manfaatkan Program Doctor On Call dan JKPB
  • Hadiri Halal Bihalal KKKS Kecamatan Bengkalis, Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Tim Satgas Banjir Diduga Tak Mampu Atasi Banjir Hingga Bupati Kesal Dan Perintahkan Kembali Agar Lebih Serius
  • Tingkatkan Silaturahmi, Bupati Kasmarni Hadiri Halal bi Halal DPC Partai Demokrat
  •  
    Komentar Anda :

     
      Pilihan Redaksi  
    Wabup Indra Gunawan Hadiri prosesi adat jalang monjalang mamak

    Laka lantas terjadi lintas Duri- pasir pengaraian
    Oknum Pendeta Jadi Korban Kecelakaan Setelah di Tambrak Damtruk

    Paripurna DPRD, Plh. Sekda Kampar Sampaikan LKPJ Tahun Anggaran 2023.

     
      Terpopuler  
    1 Arist Merdeka Sirait: HL Pendeta Cabul di Surabaya terancam 20 tahun penjara dan Kebiri!
    2 Pembunuhan Mandor PT MUP Di Tangkap Polisi
    3 Bupati Kuansing Minta Perketat Penjagaan Karena Kuansing Zona Hijau Bebas Covid-19
    4 KPK Hadirkan Ketua DPRD Riau di Persidangan Amril Mukminin
    5 Drs.Sozifao Hia M.Si Sesalkan BLT Pemda dan Pemprov Belum Disalurkan Kepada Masyarakat
    6 Listrik Mati Tujuh Jam,Warga Siak Minta DPRD Berikan Teguran
    7 Ormas, Parpol Tak Gunakan Azas Pancasila, Dibubarkan Layaknya PKI
    8 Polda Banten Kawal Penerapan New Normal di Kabupaten Tangerang
    9 Sekda Daerah Kabupaten Nias Utara Di Tangkap Polisi Kasus Narkoba
    10 Polsek Siak Hulu Ungkap Ciri-ciri Mayat Yang Ditemukan di Dusun I Pandau Makmur Desa Pandau Jaya
     
     
       



    Home - Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2020 beritatime.com, all rights reserved