Kapolres Dumai Pimpin Apel Siaga Korhutla
Kamis, 30/09/2021 - 10:19:27 WIB
Redaktur: moi
Foto Kapolres Dumai Muhammad Kholid

TERKAIT:
   
 

DUMAI - BERITATIME.COM - Kepolisian Resor (Polres) Dumai menggelar Apel Kesiapsiagaan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Menghadapi Bencana Karhutla Diwilayah Hukum Polres Dumai, Selasa (28/09) pagi bertempat di Halaman Mapolres Dumai Jalan Jendral Sudirman No. 01 Kelurahan Buluh Kasap Kecamatan Dumai Timur.

Dalam pelaksanaannya, Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, S.I.K menyampaikan bahwa apel kesiapsiagaan dilaksanakan dalam rangka kesiapan dini serta upaya antisipasi menghadapi bencana Karhutla diwilayah hukum Polres Dumai.

“Menyikapi potensi bencana Karhutla, berbagai upaya baik antisipasi, pecegahan dini, deteksi dini dan sejumlah upaya lainnya telah dilakukan Polres Dumai beserta Polsek Jajaran Polres Dumai bersama pihak terkait lainnya sebagai wujud komitmen dalam melindungi keselamatan jiwa, raga, harta, benda dan lingkungan hidup dari ancaman gangguan bencana khususnya Karhutla diwilayah hukum Polres Dumai,” jelas Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, S.I.K.

Kemudian Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, S.I.K., menekankan kepada seluruh personilnya untuk dapat menyiapkan fisik dan mental dengan dilandasi komitmen dan disiplin yang tinggi dalam memberikan pertolongan dan pelayan kepada masyarakat khususnya penanggulangan bencana Karhutla diwilayah Hukum Polres Dumai.

“Siapapun nantinya yang ditunjuk untuk melaksanakan tugas baik pencegahan, pemadaman hingga pendinginan Karhutla harus siap dan wajib melaksanakan tugas dengan penuh tanggungjawab. Jalin sinergitas dan kebersamaan serta laksanakan tugas ini penuh dengan keikhlasan, dan yang terakhir jaga kesehatan dan selalu berdoa agar tidak terjadi bencana diwilayah hukum Polres Dumai,” tegas Kapolres Dumai.

Dilanjutkan Kapolres Dumai AKBP Mohammad Kholid, S.I.K., permasalahan kebencanaan membutuhkan penanganan yang terintegrasi, tidak bisa dilakukan hanya sebagian atau parsial, namun setiap komponen harus bekerja sebagai suatu sistem yang mampu mengelola keadaan dengan terpadu, baik kondisi sebelum terjadinya bencana, pada saat dan pasca terjadinya bencana.

“Untuk itu kami mengajak semua pihak bekerjasama dan saling gotong royong menghadapi tiap bencana alam atau Karhutla yang terjadi. Karena sinergi antar pihak akan membuat penanganan bencana dapat berjalan dengan baik,” harapnya.

Terkait dengan apel kesiapan dan gelar peralatan penanggulangan bencana Karhutla, Kapolres Dumai berpendapat bahwa kegiatan ini sangat penting untuk memastikan kesiapan personil, peralatan, sarana dan prasarana dalam penanggulangan bencana. “Hal ini untuk memastikan semuanya dalam keadaan siaga dan siap pakai. Seperti ketersediaan personil dan alat/perlengkapan yang digunakan untuk menangani bencana dan Karhutla,” tegasnya.

Pantauan dilapangan, tampak hadir dalam kegiatan tersebut Plt. Kepala Pelaksana (Kalaksa)  BPBD Kota Dumai Amrizal Anara, S.Sos., M.Si, Wakapolres Dumai Kompol Sanny Handityo, S.H, S.I.K, Kabag Ops Polres Dumai Kompol Pauzi, S.H. M.H, Kabag Sumda Polres Dumai Kompol Yan Fajar, Kabag Ren Polres Dumai Kompol Jusli, S.H, para Kasatfung Polres Dumai, para Perwira dan Bintara Personil Polres Dumai dan Perwakilan Personil BPBD Kota Dumai sebanyak 10 (sepuluh) orang.( Humas/MD)

 
Jika Anda punya informasi kejadian/peristiwa/rilis atau ingin berbagi foto?
Silakan WA ke 0858-3144-9896
via EMAIL: redaksiberita2020@gmail.com
(mohon dilampirkan data diri Anda)
 



 
Berita Lainnya :
  • PT. BSP Pj Bupati Kampar Minta Pentingnya Sinergitas dan Terus Kembangkan Sayap.
  • Selama Kampar Expo, Stand Diskominfo Hadirkan Doorprize Voucer Gratis.
  • Usai Jabatan Berakhir, Pj Wali Kota Pekanbaru Harap Program Prioritas Tak Hilang
  • Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Manfaatkan Program Doctor On Call dan JKPB
  • Hadiri Halal Bihalal KKKS Kecamatan Bengkalis, Bupati Kasmarni Harap Kepala Sekolah Fokus dan Optimalkan Kinerja Demi Kemajuan Pendidikan
  • Tim Satgas Banjir Diduga Tak Mampu Atasi Banjir Hingga Bupati Kesal Dan Perintahkan Kembali Agar Lebih Serius
  • Tingkatkan Silaturahmi, Bupati Kasmarni Hadiri Halal bi Halal DPC Partai Demokrat
  • Dua Ranperda Tentang Kawasan Bebas Asap Rokok dan Ranperda Perlindungan Lahan Pertanian Pangan berkelanjutan Di Setujui DPRD
  • Halal Bihalal Keluarga Besar Partai Grindra Bersama Kader d anggota partai Di kalimantan Barat
  • Ramai Dikunjungi, Stand Bazar Rohil Sajikan Berbagai Produk UMKM
  •  
    Komentar Anda :

     
      Pilihan Redaksi  
    Hadiri Rapat Pemegang Saham
    PT. BSP Pj Bupati Kampar Minta Pentingnya Sinergitas dan Terus Kembangkan Sayap.

    Selama Kampar Expo, Stand Diskominfo Hadirkan Doorprize Voucer Gratis.

    Usai Jabatan Berakhir, Pj Wali Kota Pekanbaru Harap Program Prioritas Tak Hilang

     
      Terpopuler  
    1 Arist Merdeka Sirait: HL Pendeta Cabul di Surabaya terancam 20 tahun penjara dan Kebiri!
    2 Pembunuhan Mandor PT MUP Di Tangkap Polisi
    3 Bupati Kuansing Minta Perketat Penjagaan Karena Kuansing Zona Hijau Bebas Covid-19
    4 KPK Hadirkan Ketua DPRD Riau di Persidangan Amril Mukminin
    5 Drs.Sozifao Hia M.Si Sesalkan BLT Pemda dan Pemprov Belum Disalurkan Kepada Masyarakat
    6 Listrik Mati Tujuh Jam,Warga Siak Minta DPRD Berikan Teguran
    7 Ormas, Parpol Tak Gunakan Azas Pancasila, Dibubarkan Layaknya PKI
    8 Polda Banten Kawal Penerapan New Normal di Kabupaten Tangerang
    9 Sekda Daerah Kabupaten Nias Utara Di Tangkap Polisi Kasus Narkoba
    10 Polsek Siak Hulu Ungkap Ciri-ciri Mayat Yang Ditemukan di Dusun I Pandau Makmur Desa Pandau Jaya
     
     
       



    Home - Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2020 beritatime.com, all rights reserved